Bahan :
9 butir telur
270 gram gula pasir
1 sdm ovalet
220 gram tepung terigu (ayak)
30 gram tepung maizena (ayak)
25 gram susu bubuk (ayak)
150 gram margarine, cairkan
100 ml gula cair, siap pakai
Hiasan :
500 gram plastic icing, siap pakai/ buatan sendiri
Pewarna makanan secukupnya
Cara Membuat Kue Kado:
1. Kocok telur, gula, dan ovalet hingga mengembang dan kental.
2. Masukkan campuran tepung, aduk rata.
3. Tambahkan margarine cair, aduk rata.
4. Tuang adonan kedalam Loyang persegi 10×10x7 cm yang diolesi margarine dan dialasi kertas roti.
5. Panggang dalam oven bersuhu 150C hingga matang. Angkat dan dinginkan.
6. Campur plastk icing dengan pewarna, aduk rata.
7. Tipiskan plastk icing, sisihkan.
8. Olesi seluruh permukaan cake dengan gula pasir.
9. Tangkupkan plastk icing yang sudah ditipiskan ke permukaan cake hingga tertutup semua sisi-sisinya.
10. Buat bentuk pita dari plasti icing lalu ikatkan pada cake.
11. Tambahkan bentk balon dan bunga pada permukaan kado sebagai aksen.
Kue Kado
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar