Bahan-Bahan :
1 ekor ayam muda segar
4 tahu
8 telur ayam rebus
3 lombok merah
1 potong terasi
4 siung bawang putih
8 bawang merah
2 sendok teh bubuk ketumbar
½ sendok teh jinten
6 butir kemiri
1 ruas kencur
1 potong lengkuas dimemarkan
3 lembar daun jeruk purut
5 buah belimbing wuluh
Santan
Cara Mengolah :
Bersihkan ayam, lalu dipotong-potong. Potong tahu menjadi 2 bagian. Kupas telur.
Haluskan bumbu-bumbu kecuali lengkuas dan daun jeruk.
Tumis bumbu yang dihaluskan, lengkuas dan daun jeruk dengan sedikit minyak sampai harum baunya.
Masukkan ayam, aduk-aduk sampai ayam tidak berair.
Bubuhi santan cair sampai ayam terendam, didihkan, tutup panci.
Masak sambil kadang-kadang diaduk sampai ayam hampir empuk.
Masukkan tahu dan telur rebus, belimbing sayur yang sudah diiris bulat tipis.
Bubuhi santan kental. Masak sambil diaduk-aduk sampai ayam empuk, lalu angkat.
Sajikan dengan ketupat atau lontong lebih enak dengan sambal goreng ati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar