Sate Lembut

Bahan:

500 gram daging sapi, cincang
400 gram kelapa muda baker, parut
½ sendok teh garam
½ sendok teh lada bubuk
12 batang serai untuk tusukan satai
Minyak goreng secukupnya


Bumbu yang dihaluskan:

3 buah cabai merah
6 butir kemiri
3 cm jahe
1 sendok teh ketumbar jintan
5 cm kencur
2 batang serai, iris halus
2 lembar daun jeruk purut


Saus satai:

150 gram gula merah, sisir
3 sendok makan air asam jawa
½ sendok teh jintan
½ sendok teh lada bubuk
2 cm temu mangga, iris korek api
1 lembar daun jeruk purut, iris halus


Cara Membuat Sate Lembut:

Campur daging sapi cincang dan bumbu halus, aduk rata.
Tusuk pada batang serai seperti satai. Goreng dengan minyak panas hingga kuning kecokelatan, angka. Tiriskan
Saus: Campur semua bahan saus. Aduk rata. Masak hingga gula larut dan matang.Angkat. Siram satai dengan saus, hidangkan

Untuk 12 tusuk

Tidak ada komentar:

Random Recipes

Jajanan Traditional

Dessert Recipes